Fransiscus Go dilantik menjadi Pengurus KAMAJAYA Business Club 2023

Keluarga Alumni Universitas Atma Jaya Yogyakarta (KAMAJAYA) melantik Fransiscus Go menjadi Ketua Bidang KAMAJAYA Business Club (KBC) untuk masa jabatan 2023-2027 di Auditorium UAJY Babarsari, Yogyakarta.

Fransiscus Go dalam keterangannya, Minggu menyampaikan, KBC sebagai sebuah organisasi alumni Universitas Atma Jaya Yogyakarta, dibentuk dengan tujuan untuk membina jaringan profesional, pengembangan wirausaha dan kolaborasi antar anggotanya.

Pebisnis kelahiran Nusa Tenggara Timur yang akrab disapa Frans ini menuturkan beberapa strategi agar bidang yang digarapnya bisa melahirkan beragam inovasi bisnis serta dapat memberikan sumbangsih bagi organisasi dan para anggotanya.

“KBC merupakan sebuah platform di mana alumni Universitas Atma Jaya Yogyakarta dapat terhubung satu sama lain, berbagi pengalaman, memanfaatkan pengetahuan, dan sebagai sumber daya kolektif mereka untuk saling menguntungkan di dalam kegiatan bisnis atau usaha mereka sehari-hari,” ujar Frans.

“KBC juga memfasilitasi inkubasi bisnis atau kompetisi inovasi untuk mendorong anggota mengembangkan ide-ide baru dan produk inovatif,” ujarnya.

Lebih lanjut Frans menegaskan, para pengusaha yang terhimpun di Kamajaya pada umumnya siap melebarkan jejaring bisnis mereka sampai ke luar negeri. Frans yakin KBC mampu menjadi komunitas bisnis yang menarik minat para pebisnis lain untuk bisa kolaborasi bersama KAMAJAYA.

“Kemudian juga perlu menciptakan peluang bagi anggota untuk berkolaborasi dengan anggota KAMAJAYA di luar negeri, sehingga mereka dapat mengakses pasar internasional dan pengalaman yang lebih luas,” katanya.

Frans pun menyampaikan perlunya penguatan akses digital di semua platform untuk menyuguhkan berbagai informasi seputar bisnis yang dimiliki para anggota KAMAJAYA.

Ia berharap dengan langkah taktis dan kolektif yang dibangun, KBC sebagaimana visinya bisa menjadi wadah berkualitas untuk memajukan anggota KAMAJAYA yang kuat dan bersemangat dalam dunia bisnis atau kewirausahaan serta berkomitmen untuk memberikan kontribusi nyata kepada almamaternya.

“KBC berkomitmen untuk memberikan dukungan dan bantuan dalam perkembangan bisnis para alumni, menciptakan semangat solidaritas, dan membantu anggota dalam mengatasi hambatan bisnis. Keterlibatan alumni dalam berbagai kegiatan yang berkontribusi terhadap pertumbuhan dan perkembangan universitas,” ungkapnya.

Untuk menyukseskan misi KBC, kata Frans, pihaknya telah menyusun berbagai program unggulan, pertemuan bisnis yang rutin, membuat bisnis model bagi para anggota, membangun kemitraan dengan berbagai perusahaan, menjalankan program mentorship serta membentuk klub baca dan diskusi.

“Sehingga misi KBC dalam rangka menghubungkan, mendukung, dan meningkatkan kapabilitas anggota KAMAJAYA dalam meraih sukses bisnis bisa tercapai sesuai purpose dan harapan kita semua,” pungkasnya.

Fransiscus Go dilantik menjadi pengurus Kamajaya business club – RedaksiPOS Network News Megapolitan

Tags:
No Comments

Post A Comment